Pages

Jumat, 30 Desember 2011

Macam-macam Mode pada Kamera DSLR

1. Auto = Mode Otomatis
kamera akan mengukur cahaya, menginterpresentasikan, dan kemudian mengatur setting apature, shutter speed, dan ISO secara otomatis. ketika kamera merasa kondisi lingkungan kurang terang, maka kamera akan otomatis menyalakan lampu kilat/flashuntuk mengatur kekurangan tersebut.

2. P =  Mode Program
Seperti mode auto, kamera akan menentukan setting apeture, shutter seed, dan ISO secara otomatis. bedanya adalah, kita bisa mengubah nilai bukaan atau shutter speed setelah itu, dan kamera akan mengatur secara otomatis perubahan setting yang kita lakukan.

3. A/Av = Aperture Priority
Di mode ini, kita menentukan besarnya bukaan lensa atau aperture, kemudian kamera menentukan shutter speed (kecepatan) dan ISO yang sesuai.

4. S/TV = Shutter Priority
Di mode ini, kita menentukan berapa cepat shutter speed, lalu kamera menentukan bukaan dan ISO (bila auto ISO aktif). setting ini dipakai kalau kita ingin mendapatkan efek freeze (beku) atau efek motion (gerak).

5. M = Manual Exposure
Di mode ini, kita menentukan setting aperture, shutter speed, dan ISO (bila auto ISO tidak aktif) secara manual.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar